*Bandar Lampung* Universitas Muhammadiyah Lampung (UML) selenggarakan pembekalan bagi Dosen pembimbing lapangan (DPL) untuk pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN). Kegiatan pembekalan bagi para DPL diselenggarakan oleh Lembaga Pengakajian, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Muhammadiyah Lampung (LP3M UML). Pembekalan ini dibuka langsung oleh Rektor UML Dr. Dalman, M.Pd. dan dihadiri para wakil rektor I (Dr. Any Nurhayaty, Psikolog) , II (Emy Sri Purwani, M.Si) & III (M. Sholihin) serta para Dosen pembimbing lapangan. Senin (31/8).
kepala LP3M UML Dr. Mardiana dalam laporanya menyampaikan bahwa peserta KKN mandiri sebanyak 203 mahasiswa dari lima fakultas dilingkungan Universitas Muhammadiyah Lampung, KKN ini dilaksanakan oleh mahasiswa UML dari tempat tinggalnya masing-masing atau dari tempat kerja bagi mahasiswa yang sudah bekerja. DPL pada KKN Mandiri tahun akademik 2019/2020 sebanyak 20 orang DPL. Setiap orang DPL membimbing mahasiswa KKN Mandiri mulai dari 10 hingga 11 orang mahasiswa. Ungkap Mardiana.
Rektor UML Dr. Dalman, M.Pd dalam sambutan menjelaskan bahwa para mahasiswa peserta KKN Mandiri diminta untuk mensosialisasikan keberadaan Universitas Muhammadiyah Lampung di masyarakat dan juga mensosialisasikan tentang edukasi new normal covid-19 di masyarakat. Setiap mahasiswa yang akan melaksanakan KKN mahasiswa harus menyampaikan ijin kegiatan ke aparat desa setempat yang mana surat ini berasal dari UML. Kegiatan pembekalan ini di dibuka oleh Rektor UML Dr. Dalman, M.Pd. dengan mengucap bissmillahirohamnirrohim kegiatan pembekalan DPL KKN Mandiri tahun 2020 secara resmi dibuka. Imbuh Dalman.
“Semua peserta KKN mandiri diminta untuk melaksanakan ekonomi kreatif misalnya suatu sesuai dengan tema KKN Mandiri. Konsep ekonomi kreatif ini dapat secara langsung dan tidak langsung misalnya menjadi penyuluh. Ada banyak contoh yang dapat diterapkan tentang ekonomi kreatif misalnya penggunaan hidroponik dengan kata lain dapat menghasilkan sesuatu yang bernilai jual dapat berupa produk atau program”. Katanya.
KKN Mandiri tahun akademik 2020 mengusung tema “Mengembangkan pemberdayaan ekonomi kreatif pada masyarakat new normal covid-19”. Dimana sebaran mahasiswa peserta KKN Mandiri ini terdapat di beberapa kabupaten dan kota di provinsi Lampung. Setiap kegiatan mahasiswa peserta KKN Mandiri diwajibkan untuk membuat dokumentasi berupa video dan foto kemudian mengunggah setiap kegiatan. Penggunaan media sosial untuk mengunggah setiap kegiatan dapat menggunakan 3 flatporm yaitu instagram, facebook dan youtube.
Dalam pemaparanya wakil rektor III UML M. Sholihin, M.Pd.I menjelaskan beberapa alur kegiatan KKN Mandiri dimana para mahasiswa peserta KKN Mandiri harus mengidentifikasikan permasalahan yang ada di desa tempat pelaksanaan KKN, menentukan kegiatan yang akan dilaksanakan kemudian menysusun program kegiatan lalu melaksanakan kegiatan sesuai dengan program dan mengevaluasi program yang sudah dilaksanakan. Jelasnya.